Kamis, 23 Mei 2013

PI bagian 3

Untuk penulisan ilmiah kali ini pertemuannya berhenti dulu karena lagi ujian tengah semester. Saya tentu senang karena bisa mengerjakan dengan fokus tulisan ilmiah saya, waktunya lebih banyak dan tidak ada tugas yang biasanya ikut membuat saya pusing karena terlalu banyak yang saya kerjakan. Saat akan menyelesaikan interface pada aplikasi saya, ternyata paket java applet saya tidak bisa digunakan atau bisa dibilang error. Saya sangat bingung sekali, bagaimana saya bisa mengerjakan bahkan menyelesaikannya kalau tidak bisa dijalankan. Saya coba untuk mengutak-atik javanya, saya coba uninstal kemudian saya download  kembali javanya, ternyata versi javanya lebih baru dari yang saya punya sebelumnya. Setelah saya download maka saya saya instal ulang javanya. Setelah itu, untuk bisa menjalankan aplikasi yang saya buat, maka harus ada ijin dari penggunanya. Sehabis itu, saya klik jalankan aplikasinya, ternyata masih error, dan saya mencoba untuk tetap tenang karena waktu yang tersisa masih cukup panjang untuk menulis tulisan ilmiah. Saya mencoba melakukan terus, mengutak-atik javanya, saya pikir apa yang salah dengan javanya, karena saya merasa sudah mengikuti prosedur yang ada. 

Sampai akhirnya saya putus asa, saya benar-benar bingung ada apa dengan java saya yang tidak bisa digunakan. Dua hari saya istirahat sambil tetap mengutak-atik javanya, tetapi tetap tidak bisa. Sungguh rasanya ingin berhenti saja, karena saya sudah tidak tahu lagi apa yang harus saya lakukan karena aplikasi saya tidak bisa digunakan. Tetapi saya berfikir, jika tidak dihadapi saya akan tetap diikuti tulisan saya, maksudnya untuk menyelesaikan studi saya, penulisan ilmiah kan merupakan syaratnya, jika saya tidak membuat, maka saya belum bisa lulus apa lagi lulus tepat waktu, maka saya mencoba mencari solusi sendiri. Saya mencari di google sebab dan solusinya, dan akhirnya ada petunjuk untuk masalah yang saya hadapi, hanya di mengganti security yang tadinya high menjadi medium. Setelah saya coba untuk menjalankan aplikasi saya, Alhamdulillah bisa dijalankan, rasanya itu tidak percaya, karena memang itu usaha saya sendiri untuk memecahkan masalah ini, dan ternyata berhasil, ingin menangis rasanya karena saya bisa membuat aplikasi saya jalan kembali dengan usaha saya. Untuk itu saya akan menyelesaikan tulisan saya sebelum javanye error kembali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar